Akun Cent FBS: Cara Daftar, Keuntungan, dan Minimal Deposit
JurnalForex.com - Broker Forex FBS adalah broker luar negeri yang cukup terkenal di Indonesia. Banyak trader lokal yang tertarik dengan broker ini.
Salah satu hal yang membuat mereka tertarik adalah fasilitas akun yang komplit salah satunya akun cent FBS.
Selain jenis akun yang komplit, FBS juga memberi kemudahan untuk mendaftar dan proses deposit.
Untuk kamu yang yang belum tahu tentang cara cara deposit dan withdraw di FBS bisa baca artikel berikut ini: Cara Withdraw dan Deposit di FBS.
Dalam artikel lainnya, kami juga sudah membuat pembahasan khusus mengenai lima jenis akun di FBS. Jika kamu ingin tahu tentang jenis akun yang ada di FBS bisa baca artikel berikut ini: Lima Jenis Akun di FBS.
Kami juga sudah menyediakan video tutorial tentang mendaftar akun demo di FBS. Kamu bisa lihat video berikut ini:
Namun pada kesempatan ini, kami akan lebih fokus membahas tentang salah satu jenis akun yang memiliki banyak kelebihan.
Akun tersebut adalah akun cent FBS. Akun ini sangat cocok bagi pemula yang ingin belajar trading forex.
Apa Itu Akun Cent FBS?
Dari beberapa jenis akun di FBS, kita mengenal akun sen. Akun ini menjadi alternatif pilihan bagi trader pemula untuk melakukan testing atau mengenal bisnis trading forex.
Akun cent FBS adalah akun yang memiliki nominal trading dalam satuan sen. Seperti kita ketahui bahwa 1 dollar = 100 sen.
Jadi jika kamu melakukan deposit sebesar 100 dolar maka nominal yang akan muncul adalah 10.000 dalam akun trading di MetaTrader.
Berikut tadi perhitungan akun cent FBS. Setiap kita melakukan deposit maka nominal yang muncul dalam MetaTrader merupakan 100 kali dari jumlah dana yang kita setor.
Sebetulnya akun ini tidak hanya untuk pemula, tetapi juga berguna bagi trader yang sudah berpengalaman.
Apa saja keuntungan dan kegunaan nya akan kita bahas dalam artikel ini.
Mungkin kamu masih bingung mengenai jenis akun yang ada di FBS. Apa saja kegunaan atau fungsi dari akun tersebut.
Maka dari itu kami sarankan kamu untuk membaca artikel yang sudah kami buat yaitu tentang lima jenis akun FBS.
Kamu bisa membacanya melalui link yang sudah kami sertakan pada paragraf awal artikel ini.
Cara Daftar Akun Cent di FBS
Seperti apa yang kami sampaikan di awal tadi, bawa memberikan kemudahan dalam pendaftaran. cara daftar akun di FBS ini bisa kita bilang cukup mudah. Bagaimana caranya?
Berikut langkah-langkah untuk mendaftar akun cent di FBS dengan mudah:
- Langkah pertama kamu harus mendaftar di FBS. Kamu cukup buka halaman website resmi FBS melalui link berikut ini: FBS
- Setelah itu lakukan pendaftaran dan masuk ke menu utama di halaman dashboard FBS.
- Langkah selanjutnya Buka akun cent di FBS.
Langkah ini sangat mudah dan tidak jauh berbeda seperti kita membuka akun demo di FBS. Jika kamu mengalami kesulitan dalam mendaftar akun cent FBS bisa ikuti melalui video berikut ini. Video ini adalah tutorial cara membuka akun demo di FBS.
Namun di dalamnya terdapat tutorial yang berguna untuk mempermudah pemahaman cara untuk membuka akun cent FBS.
Kami berharap kamu paham tentang cara daftar akun cent FBS.
Keuntungan Akun Cent FBS
Bagi pemula dan trader profesional, akun cent FBS tentu saja memiliki banyak keuntungan. Oleh karena itu banyak juga trader yang memanfaatkan akun ini.
Berikut ini keuntungan akun cent FBS yang bisa kita nikmati:
- Setiap trader bisa membuka akun riil dengan modal yang sangat minim.
- Trader dapat merasakan trading seperti akun lainnya.
- Lebih mudah untuk mengatur money management.
- Memiliki risiko yang lebih kecil.
- Bisa dipakai untuk testing sistem trading.
Membuka Akun Riil Dengan Modal Minim
Keuntungan pertama ketika kita membuka akun cent FBS adalah merasakan layaknya akun riil yang lain. Namun kelebihan dari akun ini adalah modal yang kita butuhkan sangat minim. kita bisa membuka dengan modal 1 dollar.
Modal yang sangat kecil untuk mengawali bisnis trading forex. Kita bisa mengatur strategi dan psikologi ketika menjalankan bisnis trading forex.
Merasakan Trading Seperti Akun Lainnya
Sebagai pemula tentu saja kita masih banyak belajar tentang bisnis ini. Kita tahu bahwa trading forex adalah bisnis yang memiliki risiko tinggi. Oleh karena itu kita harus berhati-hati khususnya dalam hal modal awal.
Sebaiknya kita menggunakan modal minim dalam proses belajar, agar kita tidak mengalami kerugian yang besar. Kerugian besar bisa membuat kita trauma bahkan berhenti dalam belajar.
Menggunakan akun sen adalah cara yang tepat untuk mengawali bisnis ini. Kita akan merasakan trading seperti akun lainnya. Jadi jangan malu untuk menggunakan jenis akun ini dalam belajar trading forex.
Lebih Mudah Mengatur Money Management Forex
Dengan modal yang kecil kita akan lebih mudah mengatur money management melalui akun sen. karena di dalam akun cent FBS nominal akan kelihatan lebih besar daripada akun standar.
Sebagai contoh jika kita deposit 100 dolar maka dalam akun trader tersebut akan muncul nominal 10.000. sehingga jika kita mengatur tingkat risiko 2% dalam trading, maka setiap trading maksimal adalah 200.
Money management forex adalah bagian penting dalam trading. Dalam setiap kesempatan kita harus mempertimbangkan nilai resiko.
Jika kamu masih belajar bagaimana mengatur money management forex, Maka kami telah menulis artikel tentang tema tersebut.
Kamu bisa belajar bagaimana mengatur keuangan dalam trading forex. Berikut artikel tersebut: Rumus Money Management Forex.
Memiliki Risiko yang Minim Dalam Akun Cent FBS
Sebagai pemula, menggunakan akun cent FBS memiliki keuntungan yaitu tingkat risiko yang minim. Dengan modal yang kecil maka memiliki risiko yang kecil pula.
Risiko selalu ada dalam trading forex. Tidak ada trader satupun yang tidak pernah mengalami lost. Mereka pasti pernah mengalami kerugian.
Tetapi yang menjadi perhatian adalah seberapa besar tingkat risiko yang mereka alami. Semakin kecil tingkat risiko, maka semakin bagus sistem trading yang mereka jalankan.
Sebagai Alat Test Sistem Trading
Banyak trader profesional menggunakan akun cent FBS untuk alat tes trading. mereka menciptakan sistem trading sendiri dan melakukan uji coba melalui akun sen.
Ini merupakan cara yang efektif untuk menghindari risiko yang besar.
Setiap trader sebaiknya melakukan testing sistem trading menurut keyakinan masing-masing. Setiap trader pasti memiliki tingkat tekanan psikologis yang berbeda.
Maka dari itu sistem trading yang mereka pakai pasti juga berbeda.
Akun cent FBS menjadi salah satu alternatif untuk melakukan tes tersebut. Kamu tidak perlu modal yang besar untuk melakukan testing.
Minimal Deposit di Akun Cent FBS
Setiap akun dalam broker Forex FBS memiliki batas minimal deposit yang berbeda-beda. Hal ini sesuai dengan kebijakan dari broker tersebut.
Akun cent FBS memiliki minimal deposit 1 dollar. ini merupakan batas minimum deposit terkecil dari semua akun yang ada di broker Forex FBS.
Batas minimum deposit di FBS memang tergolong paling kecil. Kamu bisa melakukan deposit melalui beberapa alternatif seperti transfer bank, melalui walet dan beberapa cara lainnya.
Kamu memiliki banyak pilihan dalam hal deposit di FBS. Ini merupakan kelebihan dari broker FBS.
Deposit merupakan salah satu langkah penting dalam trading forex. sebelum kita melakukan trading maka kita harus memasukkan dana terlebih dahulu agar bisa bertransaksi di MetaTrader.
Oke sobat sekalian itu tadi beberapa hal tentang akun cent FBS. Semoga informasi ini dapat membantu kamu dalam mengenal broker FBS dan fasilitas akun yang mereka berikan.
Jangan lupa, selalu kami sarankan agar kamu mempelajari terlebih dahulu tentang broker FBS sebelum bergabung.