5 Perbedaan Mt4 dan Mt5 Paling Mendasar

perbedaan-mt4-dan-mt5

Perbedaan Metatrader 4 (Mt4) dan Metatrader (Mt5) Paling Mendasar - Ada bagian penting yang membedakan antara MetaTrader 4 dan MetaTrader 5. Trader pemula wajib mengetahui hal itu.

JurnalForex.com - Metatrader 4 dan Metatrader 5 adalah platform yang dipakai oleh para trader untuk melakukan jual-beli produk berjangka seperti Valas, CFD, Futures dan Index Saham.

Tanpa menggunakan aplikasi tersebut, maka trader akan kesulitan untuk melakukan transaksi karena tidak bisa berinteraksi dengan penjual atau pembeli dalam sebuah market.

Apa saja perbedaan mendasar Metatrader 4 dan MetaTrader 5? Mungkin ini yang sering menjadi pertanyaan para trader pemula yang ingin mendaftar broker tertentu.

Saat ini hampir sebagian besar broker telah menyediakan dua jenis platform yaitu Mt4 dan Mt5. Lantas mereka bingung harus memilih yang mana? Lebih bagus Metatrader 4 atau Metatrader 5?

Pada kesempatan ini, kami ingin menjelaskan secara singkat tentang perbedaan mendasar pada kedua platform tersebut.

Selama ini orang berfikir bahwa Mt5 adalah versi terbaru atau penerus dari Mt4, sehingga menganggap bahwa generasi terbaru adalah generasi terbaik. Padahal belum tentu, Mengapa? Ikuti pembahasan kali ini sampai selesai.

Perbedaan Metatrader 4 (Mt4) dan Metatrader 5 (Mt5) Paling Mendasar.

Jika  kita lihat dari tampilan luar, kedua platform ini seolah sama dan tidak memiliki perbedaan. Bahkan orang berfikir untuk apa berpindah ke Metatrader 5 kalau sama saja bentuknya dengan Metatrader 4.

Maka dari itu, berikut beberapa perbedaan yang dimiliki oleh kedua platform tersebut.

#1. Jenis Produk yang Diperdagangkan.

Pada poin pertama ini, sebetulnya ingin juga menjawab pendapat publik bahwa Mt5 diciptakan sebagai upgrade atau penyempurnaan dari versi sebelumnya.

Namun sebetulnya hal tersebut kurang tepat jika dipakai untuk istilah Mt4 dan Mt5 karena Metatrader 5 diciptakan untuk produk yang baru dengan basis data MQL5.

Dalam Metatrader 5 terdapat produk baru yang bisa diperdagangkan yaitu Forex, CFD, Saham, Obligasi dan Futures.

Sedangkan Metatrader 4 hanya fokus berjualan Forex dan CFD. Sehingga tidak salah jika para trader forex masih banyak menggunakan Mt4.

#2. Sistem Pending Order.

Selama ini ketika trader melakukan transaksi menggunakan Metatrader 4, mereka akan memilih dari 4 pilihan utama yaitu Buy stop, Sell Stop, Buy Limit, dan Sell Limit.

Namun melalui Metatrader 5 maka orang bisa melakukan 2 jenis pending order baru yaitu Buy Stop Limit dan Sell Stop Limit.

Hal itu tentu saja menunjukkan perbedaan dari kedua platform tersebut. Namun untuk penjelasan pemakaian dan manfaat dari Buy Stop Limit dan Sell Stop Limit, kami akan menulis dalam artikel terpisah agar lebih jelas.

Namun untuk manfaat 4 sistem pending order bawaan Metatrader 4, kamu bisa membaca melalui artikel berikut ini: Cara Menggunakan Pending Order

#3. Sistem Operasi.

Untuk Metatrader 4, platform ini bisa masuk ke sistem operasi windows bit-32 dan bit-64 dengan baik karena memang diciptakan khusus pada zaman komputer masih didominasi oleh sistem operasi windows bit-32.

Sedangkan Metatrader 5, lebih cocok jika dijalankan menggunakan sistem operasi bit-64 karena bisa berjalan lebih sempurna. Selain itu basis data Mt5 sudah menggunakan kode MQL5.

#4. Sistem Hedging atau Locking.

Perbedaan Metatrader 4 (Mt4) dan Metatrader 5 (Mt5) mendasar yang ke empat ini merupakan alasan utama mengapa masih banyak trader yang memakai Metatrader 4 dibanding Metatrader 5.

Hal ini dikarenakan dalam Mt5, trader tidak bisa melakukan sistem trading Hedging dan Locking.

Seperti kita ketahui, bahwa Hedging adalah salah satu sistem trading yang populer dan sering digunakan untuk mengamankan posisi yang tidak sesuai dengan prediksi. Sebagai ilustrasi, berikut contoh Hedging di Mt4 yaitu:

  • Ketika melakukan transaksi SELL dengan Lots 2 di Mt4 dan beberapa waktu kemudian melakukan BUY pada pasangan mata uang yang sama dengan Lots 1, maka dalam jendela transaksi akan tercatat 2 open posisi yaitu Sell 2 Lots dan Buy 1 Lots.
  • Namun ketika melakukan SELL dengan Lots 2 di Mt5 dan beberapa waktu kemudian membuka kembali posisi BUY dengan Lots 1 maka secara otomatis pada jendela transaksi hanya terbaca 1 open posisi yaitu SELL 1 Lots.

Dengan alasan ini, maka masih banyak trader yang tidak mau berubah menggunakan Metatrader 5. Orang masih membutuhkan posisi Hedging untuk mencari keuntungan.

#5. Kalender Ekonomi.

Sebagai salah satu penggerak sebuah harga saham, forex atau produk berjangka, berita fundamental selalu menjadi pusat perhatian para trader.

Orang bisa membaca atau melihat jadwal berita penting sebuah kebijakan negara melalui kalender ekonomi.

Jika selama ini trader memantau berita melalui situs ternama seperti forex factory, namun melalui Mt5 trader bisa secara langsung melihat jadwal kalender ekonomi tersebut tanpa harus keluar dari platform trading tersebut.

Hal ini mungkin yang menjadi kelebihan lain dari Mt5 dibandingkan Mt4.

Lebih bagus Mt4 atau Mt5 untuk trading forex?

Sebetulnya kedua platform tersebut sama-sama bagus, tetapi bagi para trader perlu mempelajari fungsi atau tujuan dalam trading.

Jika kamu ingin memakai Metatrader tersebut untuk jual-beli mata uang atau forex, maka menjatuhkan pilihan kepada MT4 adalah pilihan yang tepat.

Karena sistem Hedging yang diperbolehkan dalam platform ini akan sangat berpengaruh dalam kegiatan trading sehari-hari terutama menjaga kerugian yang lebih besar.

Namun jika kamu ingin melakukan trading pada Index Saham, Futures dan Komoditas maka platform Mt5 adalah pilihan yang tepat.

Karena sistem operasi Mt4 belum support untuk transaksi jual-beli Saham, Futures, dan Komoditas.

Bagi kamu yang masih mengawali trading forex, mungkin sebaiknya memilih Metatrader 4 karena sistem yang dipakai sangat mudah dipelajari dan tools yang dimiliki juga sudah memenuhi standar dalam trading forex.

Banyak indikator dan tools graphic yang dimiliki oleh Mt4 dan itu sudah cukup untuk melakukan analisis teknikal.

Cara Download Mt4 dan Mt5 di FBS

Hal penting selain mengetahui perbedaan Mt4 dan Mt5 adalah paham cara untuk download dan menggunakannya.

Banyak sekali pertanyaan awal yaitu cara untuk download metatrader dari broker tertentu. Maka di sini kami sudah menyediakan contoh download Metatrader 5 di FBS. Jika kamu penasaran, bisa lihat pada video di bawah ini:

Video ini kami sajikan secara sederhana bagaimana untuk download dan log in ke Metatrader 5. Kami memang sengaja menjelaskan secara singkat agar kamu bisa mencobanya dengan mudah.

Ada beberapa bagian penting yang terdapat pada MetaTrader 5 di FBS. Jika kamu ingin tahu bisa baca artikel berikut ini: 5 Bagian Penting Metatrader 5 FBS.

Belum mendaftar di FBS? silahkan kunjungi website berikut: FBS

Oke sahabat JurnalForex, itu tadi 5 perbedaan Metatrader 4 (Mt4) dan Metatrader 5 (Mt5) paling mendasar. Semoga informasi ini dapat memberikan gambaran baru untuk memilih platform yang paling cocok. Apakah menggunakan Metatrader 4 atau Metatrader 5? Itu kembali kepada pilihan kamu.